Form Penjualan Barang ini anda bisa mencatat barang apa saja yang akan dibeli lalu juga bisa mentotal dari biaya barang terjual. Pada intinya form penjualan ini gunanya seperti aplikasi-aplikasi kasir pada umumnya.
Saja jelaskan satu persatu dari fitus yang ada. Pertama anda klik button Transaksi Baru untuk menentukan Kode penjualan dan tanggal penjualan.
Kedua anda pilih barang pada tabel pertama (atas) atau juga bisa cari di fiels nama barang. Nah...ketika nama barang sudah dipilih pasti id barang dan harga barang langsung diketahui.
Tertinggal field jumlah saja yang belum terisi, itu di isikan sesuai dengan jumlah pembelian dalam satu barang tadi, kemudian klik Insert.
Setelah klik insert maka data akan masuk dan ditampilkan di tabel kedua (bawah) yang terdapat 6 kolom yaitu id penjualan, id barang, nama barang, harga, jumlah, dan total harga. untuk total harga saya juga tampilkan lagi di bawah tabel kedua (digambar sudah saya lingkari).
Saatnya pembayaran, anda isikan uang yang dibayar oleh customer kemudian tekan enter dan akan muncul Message Dialog yang menerangkan jumlah kembalian. Tidak hanya menampilkan itu, message dialog juga akan memberikan peringatan jika uang dari customer kurang dan juga jika uang customer pas.
Pasti anda bertanya-tanya, Trus bagaimana dengan source code nya ?
Tenang gan, saya berikan scriptnya melalui gambar biar anda bisa mengetikkan sendiri, itung-itung melatih tangan anda untuk tidak selalu copas saja hihihi
Diperlukan kondisi awal dan akhir untuk menentukan mana saja yang di setEnabled nya. Kondisi awal hanya mengaktifkan button transaksi baru saja karena yang seperti saya bilang tadi bahwa untuk mendapatkan kode transaksi harus menekan button transaksi baru tersebut.
private void selectTabelhargaJual() untuk menampilkan semua barang yang dijual pada tabel pertama (atas).
private void selectTabelhargaBelil() untuk menampilkan semua barang yang telah terbeli pada tabel kedua (bawah).
Setelah itu kita buat kode secara otomastis pada saat button transaksi baru di klik. Pertama buatlah class bernama insertTabelpenjualan()
Kemudian adalah membuat bagaimana jika terjadi transaksi maka terjadi berkurangnya stok barang dan langsung ditampilkan pada tabel. maka perlu adanya update stok barang. Tidak hanya membutuhkan stok barang saja tetapi juga butuh penghitungan laba pada tiap transaksi. Berikut scriptnya gan :
Menghitung Laba |
Update Stok Barang |
0 komentar:
Posting Komentar